SASAK TOUR
Tour ini akan dimulai pada pagi hari sesuai permintaan para peserta, berangkat dari hotel menuju desa Banyumulek untuk melihat proses pembuatan gerabah atau tembikar yang dilakukan secara turun temurun. Kemudian tour menuju desa Sukarare untuk melihat kerajinan tenun dan mencoba pakaian adat Lombok yang dikenal dengan nama Lambung. Selanjutnya tour akan dilanjutkan menuju rumah adat suku sasak di desa Rambitan atau Sade. Dimana rumah suku sasak atau rumah adat suku sasak ini sangat unik karanya hanya ada satu pintu dan tanpa jendela. Ini sangat erat kaitannya dengan system perkawinan dan tradisi lainnya yang ada di pulau Lombok.
Tour dilanjutkan menuju pantai Kuta Lombok dan Tanjung Aan yang sangat indah yang sarat dengan legenda putri mandalikanya. Disore hari para peserta tour akan diajak kembali menuju hotel. Makan siang sudah termasuk dan makan siang dilokal restaurant.
Oleh : I Wayan Sumarta
Tidak ada komentar:
Posting Komentar